Arak Bali Festival #2 Mengenalkan kearifan lokal Indonesia melalui Arak

333

Arak Bali Festival #2 kembali di gelar pada tgl 18,19 desember 2019. Kegiatan ini adalah acara tahunan yang di selenggarakan oleh Arak Dewi Sri dan Himpunan Bartender Indonesia.
Acara ini bertujuan mengenalkan arak sebagai salah satu kearifan lokal yang harus kita jaga kelangsungannya sebagai warisan budaya yang adi luhung. ” Budaya minum arak harus di kembalikan ke aturan yang seharusnya agar generasi muda dapat menikmati arak secara bertanggung jawab, edukasi yang harus kita kedepankan sebelum kita membahas legalisasi” demikian disampaikan oleh Putu Widhiantara founder dari The Bartimes Magazine di sela sela seminar dan diskusi yang mengambil tema ” Arak diantara legalisasi dan tradisi ”
ABF kali ini tidak hanya diisi oleh kompetisi bartender dan seminar, namun diisi oleh kegiatan lain berupa food and beverage expo, serta music festival.

“Arak Bali Festival ini akan di laksanakan setiap tahun dan di harapkan tahun depan beberapa negara Asia di harapkan ikut berpartisipasi dalam kompetisi” demikian harapan dari owner Hatten Wines Ida Bagus Rai Budarsa.
Lahir sebagai juara tahun ini adalah:
Champion
Kadek Sancaya Dwi Permana (Bikini Bar & Restaurant Bali)
2nd Place
Benedick Visantus Pramono (Gozadera Surabaya)
3rd Place
I Nyoman Cipta Mantara (Ninetyone Canggu)
4th Place
Moch. Vikram Hakam (Granddavam Surabaya)
5th Place
Yudhistira (Romeos Bar and Grillery Bali)

Artikulli paraprakProst Beer dan Iceland Vodka mengadakan kompetisi Flair Setiap Bulan
Artikulli tjetërCocktail Berbahan Dasar Arak Akan Menggebrak di Tahun 2020